Senin, 17 Juni 2013

Pengetahuan Meningkat Prestasi Melesat AO BPR Restu Group







S
abtu, 15 Juni dan Minggu, 16 Juni 2013 sebanyak 128 orang Account Officer BPR Restu Group yang sudah memiliki kualifikasi madya yaitu memiliki Outstanding Credit sekitar Rp 1 Milyar mengikuti pelatihan dengan tema PENGETAHUAN MENINGKAT, PRESTASI MELESAT.

Pelatihan yang diadakan di Vina House Jalan Diponegoro Semarang ini dikemas dalam bentuk permainan MAESTROSNAPPY yang hak patennya dimiliki oleh MAESTRO CONSULTING Jakarta.

Drs. Handoko Wignjowargo, SE, MBA selaku Master Trainer pada Maestro Consulting mengatakan bahwa tujuan dari pelatihan ini adalah MENINGKATKAN pengetahuan peserta, sehingga dengan pengetahuan yang meningkat maka prestasi kerja menjadi lebih bagus.

Hadir sebagai Dewan Juri adalah Susilo Winarko, SH, Darusalam, SE,
Pujianto, A.Md, dan Gunawan Pramodo, SE, Akt.

Acara dibuka dengan doa bersama dan menyanyikan lagu Mars Santosa Group dipimpin oleh Ir. Constantinus, MM selaku Komisaris pada BPR Restu Group sekaligus pencipta syair dan lagu mars ini.

Seluruh peserta sangat antusias mengikuti pelatihan ini, karena selain sifatnya menyenangkan, juga menambah pengetahuan yang penting untuk meningkatkan prestasi kerja, juga berhadiah total Rp 5 juta rupiah.






Sukses selalu untuk BPR Restu Group !
Foto dan tulisan oleh Ir. Constantinus, MM.